Header Ads Widget

Upacara Peringatan Hari Jadi Jawa Tengah ke-79 SMA Negeri 1 Salatiga

Senin, 19 Agustus 2024 SMA Negeri 1 Salatiga menyelenggarakan upacara dalam rangka memperingati HUT Provinsi Jawa Tengah ke-78. Pelaksanaan upacara ini diikuti oleh seluruh warga sekolah meliputi kepala sekolah, guru dan karyawan, siswa - siswi SMA Negeri 1 Salatiga, serta mahasiswa praktikan dari UIN Salatiga. Seluruh guru dan karyawan mengenakan pakaian adat dan seluruh siswa mengenakan pakaian batik.

Upacara dimulai tepat pada pukul 07.00 WIB dan berlangsung dengan lancar dan khidmat. Bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Kepala Sekolah Bapak Subroto, S. Pd., M. Pd. Tema hari jadi ke-79 Provinsi Jawa Tengah tahun 2024 ini mengusung tema “Maju Gemilang” yang berarti integrasi antara kekayaan budaya dan nilai- nilai luhur dalam desain modern yang dinamis

Dalam amanatnya bapak Subroto menyampaikan sejarah Provinsi Jawa Tengah. Sebelumnya timbul perbedaan yang mencolok bahwa peringatan hari jadi Provinsi Jawa Tengah adalah pada tanggal 15 Agustus 1950 dan 19 Agustus 1945. Perubahan ini bermula dari inisiatif untuk mempertegas status Provinsi Jawa Tengah dalam wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia. sebagaimana dituangkan dalam Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2023 tentang Provinsi Jawa Tengah. Menurut undang-undang ini, tanggal 19 Agustus 1945 diakui sebagai tanggal berdirinya Provinsi Jawa Tengah, berdasarkan ketetapan PPKI pada hari itu juga, yang menetapkan pemekaran Indonesia menjadi delapan provinsi, termasuk Jawa Tengah, dan menetapkan R. Pandji Soeroso sebagai Gubernur yang dilantiknya.

Kemerdekaan Indonesia adalah buah dari gerakan menuju satu cita-cita bersama. Begitu pun dengan cita-cita untuk memajukan pendidikan dan kebudayaan, harus kita perjuangkan bersama-sama dengan semangat gotong royong. Sambutan tersebut ditutup dengan ajakan untuk terus melanjutkan perjuangan memajukan pendidikan dan kebudayaan Indonesia. “Mari terus kuatkan tekad dan langkah perjuangan kita untuk membawa Indonesia melompat ke masa depan".

Menjadikan Jawa Tengah yang  siap mengintegrasikan kekayaan budaya dan nilai-nilai luhur dalam desain modern yang dinamis. Selamat Hari Jadi Provinsi Jawa Tengah ke-79!

 

 

 

 

 

 

Posting Komentar

0 Komentar